STMJ Prinsip Wajib Seorang Pemimpin

STMJ Prinsip Wajib Seorang Pemimpin

STMJ adalah sebuah kritik Wiranto kepada pemimpin negeri ini SBY saat menanggapi pidato kenegaraan presiden SBY tanggal 16 Agustus kemarin. STMJ yang dimaksud Wiranto disini bukan minuman yang berbahan susu, telur, madu dan jahe melainkan 4 prinsip dasar yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin.
Langsung saya akan saya jelaskan maksud dari STMJ tersebut.
“S” adalah Sadar
Sadar kalau pemimpin itu amanat Tuhan yang dititipkan melalui rakyat. Karena itu, semua yang dilakukan harus untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat, bukan segelintir elite.
“T” adalah Tahu
Artinya tahu masalah sekaligus tahu solusinya. Kalau tidak tahu masalah dan solusi sekaligus, itu bukan pemimpin namanya.
“M” berarti Mau
Mau mengeksekusi solusi dengan berbagai resiko yang harus dihadapi. Seorang pemimpin jangan sampai berprinsip no enemy hanya karena takut keputusan yang dibuatnya mengecewakan pihak tertentu.
“J” adalah Jaminan
Jaminan bahwa kepemimpinannya adalah utuh pengabdian kepada rakyat. Tidak ada kepentingan yang melebihi kepentingan rakyat.
Keempat hal prinsip diatas sangat tepat dimiliki oleh seorang pemimpin. Ini bisa dijadikan renungan kita bersama yang dilingkungannya diamanahi tanggung jawab sebagai pemimpin, khususnya pemimpin rakyat.
Sumber : Radar Solo edisi 20 Agustus 2011